Bau kampus ini begitu menyengat, Terhirup oleh nafas jiwaku amat pekat, Bahkan di bis kota ini,
Meski sudah menuju pulang begini
[: Ongkosnya sudah naik ternyata…]
O, bau kampus itu, yang lama tak kuhirup lagi,
Aura perpustakaan ini begitu kuat, terasa oleh dadaku amat dekat. Padahal sudah sore begini,
Ini tempat dulu aku baca koran gratis, sambil menarik sofa lalu tidur-tiduran di lantai tiga…
Bawa bertumpuk2 buku, membaca yang mana saja yang aku suka.
Biasanya aku sudah pulang sore-sore begini,
Fakultas itu terasa kasar untukku,
Siapa mereka?
Hampir-hampirlah mereka manusia baru yang tak pernah kulihat,
Lalu siapa aku?
rasa terasing di fakultas ini,
sendiri,
hampir putus asa…
Dimana kawan-kawanku itu..
Buku-buku itu tegak berderet-deret,
Lebih tebal dibanding dulu,
Karena penuh dengan debu…
Aku tercenung di sini,
Dalam kebodohanku..
Dalam rindu diskusiku…
Dalam rindu teman-temanku…
Aku mahasiswa S1
Tapi sudah menuju semester 12,
Aku mahasiswa yang pintar, deretan nilai A cukup membuktikan itu..
Tapi aku terpaku, di kampung yang jauh dari dunia kampus,
Di kampung dimana penduduknya begitu sederhana,
Di kampung yang dulu menjadi objek diskusiku,
Tentang masyarakat, tentang politik, tentang civil society, tentang survey, tentang demokrasi, tentang multikulturalisme…
Aku ingin menikmati kerinduanku, menikmati sesak ini, Aku cuma ingin bilang:
Aku rindu kampusku itu….
Bis Koantas Bima 510 (Kp. Ciputat-Rambutan), Perpustakaan Utama, dan Kamar.
180209.23:30. Senyap
Kamis, 21 Maret 2013
project skripsi 2 : rindu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar